KI Riau Award 2024, Pemko Pekanbaru Raih Penghargaan Paling Informatif

DELIK INDONESIA

- Redaksi

Rabu, 13 November 2024 - 08:16 WIB

5021 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru – Pemerintah Kota Pekanbaru Meraih Penghargaan Komisi Informasi (KI) Award Riau tahun 2024 Paling Informatif kategori PPID Utama Kabupaten/ Kota se-provinsi Riau, Selasa (12/11) malam.

Piagam Penghargaan KI Award Riau 2024 diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Riau Dr. Rahman Hadi kepada Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa.

KI Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada badan publik yang telah menyelenggarakan layanan Keterbukaan informasi publik. Penghargaan ini diselenggarakan oleh Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau.

Gubernur Riau, DR Rahman Hadi dalam pidatonya memberikan apresiasi dan mengucapkan selamat kepada Pemerintah Daerah dan Badan Publik yang telah menerima penghargaan.

“Semoga dengan penghargaan ini kita dapat semakin meningkatkan pelayanan informasi publik agar lebih mudah diakses oleh masyarakat khususnya masyarakat Provinsi Riau,” ujar Rahman Hadi.

Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa pelayanan informasi yang transparan dan akuntabel sangatlah berarti karena dapat mendukung pembangunan daerah.

Sementara itu, Penjabat Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa mengucapkan rasa bangga atas penghargaan yang diterima oleh Pemerintah Kota Pekanbaru. Penghargaan ini atas kerja sama dan kolaborasi Dinas Kominfo, persandian dan Statistik Kota Pekanbaru dalam pelayanan dan informasi Publik.

“Apresiasi kepada Dinas Komunikasi Informasi Persandian dan Statistik Kota Pekanbaru selaku PPID Utama yang telah memberikan pelayanan dan informasi kepada masyarakat dalam mendukung keterbukaan informasi publik,” ujar Risnandar.

Ditambahkannya lagi, Pemerintah Kota Pekanbaru berkomitmen tinggi dalam memberikan informasi dengan cepat, dengan tepat kepada masyarakat kota Pekanbaru.

“Kita berkomitmen memberikan informasi kepada masyarakat, transparan dalam setiap kegiatan. Keterbukaan informasi publik selalu dilakukan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru,” tegas Risnandar.

Risnandar Mahiwa sampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak, baik PPID Utama maupun PPID Pembantu dalam pelayanan serta keterbukaan informasi publik kepada masyarakat Pekanbaru. Dirinya berharap agar meningkatkan kinerja dengan terus aktif menyajikan informasi berkualitas serta akuntabel.

“Terimakasih kepada semua pihak yang selalu memberikan pelayanan keterbukaan informasi kepada masyarakat. Berikan kemudahan informasi kepada masyarakat sebagai wujud transparansi kita dalam pelayanan publik guna mendukung keterbukaan informasi publik,” tutup Risnandar Mahiwa.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Pj Gubernur Riau, Ketua KI Pusat Donny Yoesgiantoro, Ketua KI Provinsi Riau Tatang Yudiansyah dan para Komisioner KI Riau dan Bupati/Walikota Se- Provinsi Riau.(Team)

Sumber : DPP AMI

Berita Terkait

Warga Keluhkan Lambannya Pelayanan Bapenda Pekanbaru
KUD Delima Sakti Gugat Balik LSM AJPLH Bayar Ganti Rugi Rp 482 Miliar
SPBU di Jalan SM Amin Pekanbaru Klarifikasi Dugaan Penyalahgunaan BBM Bersubsidi
Tingkatkan Kreatifitas Anak, Berikut Penampilan Memukau Drama Klausal Siswa/i SD Negeri 62
Ketua PWMOI Pekanbaru Apresiasi Polri-TNI yang Berupaya Ciptakan Pilkada Damai
Kampanye Dialogis Muflihun Disambut Antusias Ratusan Warga Kelurahan Bandarraya Dari tim HASBER
Ikut Seleksi Pejabat Pratama Pemko Pekanbaru, Rizal, MA, M.IP Terpanggil Benahi Pengelolaan Sampah
Lanud Roesmin Nurjadin Gelar Latihan Penanganan Kondisi Darurat (Emergency) Semester II Tahun Anggaran 2024

Berita Terkait

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:43 WIB

Manfaatkan Lahan Terbatas, Polres Pelabuhan Makassar dan Warga Dorong Swasembada Lewat Peternakan Ayam

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:39 WIB

Pelajar Hebat, Bangsa Selamat: Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Didik Siswa Tertib Berlalu Lintas

Rabu, 22 Januari 2025 - 07:56 WIB

Hiruk-Pikuk Pelabuhan Soekarno Hatta, Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Hadir untuk Keamanan Masyarakat

Rabu, 22 Januari 2025 - 07:55 WIB

Kebersamaan di Malam Hari: Polri dan Satkamling Wujudkan Keamanan di Kecamatan Wajo

Selasa, 21 Januari 2025 - 09:03 WIB

Bhabinkamtibmas Pattunuang Pantau Program Ketahanan Pangan, Panen Cabai dan Sayuran Jadi Bukti Nyata

Selasa, 21 Januari 2025 - 09:00 WIB

I-Learn 11.0: Polsek Paotere dan Mahasiswa Unhas Cetak Generasi Emas Indonesia

Rabu, 15 Januari 2025 - 02:44 WIB

Patroli Ketat di Pintu Ekonomi Timur: Polsek Soeta Amankan Dermaga Makassar

Rabu, 15 Januari 2025 - 02:41 WIB

Perkuat Sinergitas, Kapolres Pelabuhan Makassar Sambut Hangat Kunjungan Ketua Pengadilan Negeri Makassar

Berita Terbaru